TUBAN, - Melalui program Gerakan TNI AD Manunggal Air, Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, S.E., M.M secara Vicon (Video Conference) yang diikuti oleh jajaran TNI-AD termasuk Komandan Korem 082/CPYJ Kolonel Inf Heri Rustandi telah meresmikan 1.898 Titik Air, salah satunya yaitu di Wilayah Koramil 0811/12 Bancar, Dusun Kauman RT 03 RW 07 Ds. Bulu Jowo Kec. Bancar Kab. Tuban. Selasa (06/02/2024).
Melalui Vicon dalam sambutannya KASAD menyampaikan kami berkomitmen untuk mengadakan air bersih 2000 titik air, dan sudah ada perusahaan sebagai donatur yang telah bergabung dengan TNI AD untuk bisa bersama-sama membuat air bersih di wilayah masing-masing.
“Untuk itu, Mari kita berlomba-lomba dengan antusias untuk memulai membuat masyarakat menjadi sejahtera dengan membuat air bersih”, ungkapnya
KASAD Juga Mengajak Pemerintah daerah (Pemda) Donatur bersama TNI AD dan segala unsur lebih mengaktifkan membuat air bersih untuk mengatasi kesulitan masyarakat.
Hari ini menjadi pelopor antara Pemerintah dan TNI AD, Donatur, dan kepolisian. mudah-mudahan dengan kehadiran saya di Kab. Halmahera tengah, menjadi launcing untuk Gerakan TNI AD Manunggal Air, ” imbuh KASAD”.
Setelah Vicon selesai, Komandan Korem 082/CPYJ Kolonel Inf Heri Rustandi menyampaikan bahwa kegiatan Vicon Peresmian 1.898 Titik Air "Gerakan TNI AD Manunggal Air" di Wilayah Koramil 0811/12 Bancar Tahun 2024 ini bertujuan untuk membuat masyarakat menjadi lebih sejahtera dengan menfaatkan air bersih di wilayah Kab. Tuban.
Baca juga:
Korem 083/Baladhika Jaya Jaga Fisik
|
Danrem juga berharap dengan adanya "Gerakan TNI AD Manunggal Air" Di Wilayah Koramil 0811/12 Bancar ini dapat membantu masyarakat khususnya di wilayah Kab. Tuban.
Usai Vicon Danrem beserta rombongan menyempatkan untuk meninjau lokasi titik air yang berada di Kec. Bancar Kab. Tuban.
Hadir dalam Vicon tersebut, Dandim 0811/Tuban Letkol Inf Suhada Erwin, para Danramil jajaran Kodim 0811/Tuban, unsur Pemda dan Kepolisian, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 082 PD V Brawijaya Ibu Elvia Heri Rustandi, Ketua Persit KCK Cabang XXVI Kodim 0811/Tuban Ny. Roza Suhada Erwin dan Pengurusnya. (Penrem CPYJ)